-->
mrioaldino
mrioaldino Optimistic man!

Fakta Provinsi Lampung yang Wajib kamu Ketahui!

Tidak ada komentar

Mari kita berkunjung ke Provinsi Lampung, provinsi paling timur Sumatera. Ada banyak hal menarik yang bisa kita gali dari provinsi Lampung  loh. Nah, untuk menambah wawasan Sobat NinJa lebih dalam, berikut beberapa fakta tentang provinsi Lampung yang wajib kamu ketahui.

#1. Kondisi Geografis

Profil Lampung
Source : lampungpro.co

Provinsi Lampung lahir pada tanggal 18 Maret 1964 dan memiliki luas 35.376,50 km² serta terletak di antara 105°45'-103°48' BT dan 3°45'-6°45' LS. Daerah ini berada di sebelah barat berbatasan dengan Samudra Hindia, di sebelah timur dengan Laut Jawa, di sebelah utara berbatasan dengan provinsi Sumatra Selatan dan Bengkulu, dan di sebelah selatan berbatasan dengan Selat Sunda.

#2. Disebut Little Indonesia

Profil Lampung
Source : pontas.id

Sekitar tahun 1960an, pemerintah Indonesia mengadakan program transmigrasi besar-besaran yang membawa banyak suku masuk ke Lampung, di antaranya Jawa dan Bali. Jika dihitung, kala itu penduduk pendatang jumlahnya jauh lebih banyak dari penduduk asli Lampung. Inilah mengapa Lampung kerap disebut sebagai Little Indonesia. Karena berbagai ragam suku Indonesia bisa ditemui di provinsi ini.

#3. Punya Banyak Pohon Pisang

Profil Lampung
Source : sigermedia.com

Pusat Data dan Informasi Pertanian menyebutkan, Lampung memasok 12,38 persen dari total produksi pisang di Indonesia sehingga tak heran jika buah pisang menjadi salah satu komoditas perkebunan utama di provinsi ini. Bahkan Produksi pisang di Lampung masuk dalam tiga besar di indonesia bersama Jawa Barat dan Jawa Tengah.

#4. Kota Tapis Berseri

Profil Lampung
Source : tfamanasek.com

Julukan Kota Tapis Berseri untuk Lampung ini berasal dari singkatan “Tertib, Aman, Patuh, Iman, Sejahtera, Bersih, Sehat, Rapih, dan Indah”. Hal ini juga dibuktikan dengan adanya Penghargaan Adipura Kencana yang menobatkan Lampung sebagai kota terbersih pada 1995 dan 2009. Sejatinya, Tapis merupakan kain sulam tradisional khas Lampung yang terbuat dari benang emas bermotif khas Lampung.

#5. Penghasil Kopi Robusta

Profil Lampung
Source : superlive.id

Salah satu ciri khas Lampung ialah ketenaranya dalam memproduksi kopi jenis robusta. Bahkan kualitas kopi Lampung sudah diakui dunia. Penghasil kopi Lampung berada di wilayah Liwa, Lampung Barat, Pesawaran, dan Tanggamus.

#6. Banyak Pantai Indah

Profil Lampung
Source : travel.kompas.com

Lampung memiliki garis pantai yang panjang dan indah. Keindahan pantai-pantai di Lampung pun telah terkenal hingga mancanegara. Beberapa destinasi wisata pantai andalan di Lampung meliputi Pulau Pahawang, Teluk Kiluan, Pantai Tanjung Setia, dan Pantai Jukung.

Jadi, gimana seru kan keliling Lampung.  Yuk dukung terus konten-konten bermanfaat dari ninggalinjejak.

mrioaldino

Komentar





banner



Klook.com